Pentingnya Perencanaan Dalam Pembangunan Rumah Tinggal
Yang dimaksud gagal di sini belum tentu tidak jadi dibangun, tetapi tidak memenuhi dari segi biaya, mutu, dan waktu.
Tanpa perencanaan yang baik maka kualitas bangunan mungkin akan kurang baik, waktu pelaksanaannya memakan waktu lama, dan biaya yang dikeluarkan juga akan membengkak / lebih besar dari yang direncanakan.
Hal yang paling mendasar adalah perencanaan desain bangunan dan biaya / budget yang akan digunakan.
Perencanaan Desain Bangunan
Apa konsep rumah yang mau dibuat harus jelas dari awal, apakah menggunakan desain minimalis, mediteranian, etnik, dan lain-lain. Setelah jelas arah desain yang diinginkan kemudian dilakukan perencanaan arsitektur secara khusus.
Untuk perencanaan desain bangunan pemilik rumah dapat meminta bantuan jasa konsultan arsitek dengan fee tertentu.
Untuk perencanaan desain bangunan pemilik rumah dapat meminta bantuan jasa konsultan arsitek dengan fee tertentu.
Usahakan ada gambar 3D terutama jika pemilik proyek merupakan orang awam, agar dapat melihat desain perencanaan secara lebih jelas. Selain desain perlu juga diputuskan spesifikasi material yang digunakan.
Perencanaan Biaya Pelaksanaan
Untuk prencanaan biaya pelaksanaan dapat dilakukan dengan membuat Rencana Anggaran Biaya (RAB). Pemilik bisa menghitung sendiri atau meminta bantuan dari pihak yang mengerti cara menghitung RAB.
Jika akan menggunakan jasa kontraktor, maka pemilik rumah cukup memberikan gambar desain bangunan dan spesifikasi yang diinginkan dan meminta penawaran borongan jasa pekerjaan pembangunan.
Untuk panduan memilih kontraktor silahkan simak artikel artikel bagaimana cara memilih kontraktor yang baik?
Jika akan menggunakan jasa kontraktor, maka pemilik rumah cukup memberikan gambar desain bangunan dan spesifikasi yang diinginkan dan meminta penawaran borongan jasa pekerjaan pembangunan.
Untuk panduan memilih kontraktor silahkan simak artikel artikel bagaimana cara memilih kontraktor yang baik?
Jika pemilik proyek tidak ingin menggunakan jasa kontraktor, maka dapat menghubungi langsung mandor bangunan atau kenalan tukang yang dapat dipercaya kemampuannya. Pakai jasa pemborong atau tukang harian? Mana yang lebih baik?
Kadang yang sering menjadi masalah adalah dari pemilik proyek sendiri yang mengganti desain rumahnya pada saat pelaksanaan karena mungkin melihat desain arsitektur yang lebih menarik atau mungkin mendapat masukan dari orang lain.
Selama budget dan waktu masih tersedia mungkin tidak apa-apa tetapi akan menjadi masalah jika yang terjadi sebaliknya, apalagi jika sampai terjadi bongkar pasang maka akan meinmbulkan pemborosan biaya material dan upah.
Selama budget dan waktu masih tersedia mungkin tidak apa-apa tetapi akan menjadi masalah jika yang terjadi sebaliknya, apalagi jika sampai terjadi bongkar pasang maka akan meinmbulkan pemborosan biaya material dan upah.
Intinya usahakan perencanaan sematang mungkin sebelum proses pelaksanaan pembangunan sehingga akan meminimalkan pemborosan waktu dan biaya.
Posting Komentar untuk "Pentingnya Perencanaan Dalam Pembangunan Rumah Tinggal"