Mengenal Manhole Plafon Jayaaccess

Manhole Plafon Jayaaccess
Manhole Plafon Jayaaccess (Sumber : Brosur Jayaboard)

Rumahmaterial.com - Bayangkan jika kita menggunakan plafon gipsum dan ternyata perlu melakukan perbaikan instalasi di atas plafon, maka kita harus melakukan pembongkaran pada papan gipsum plafon tersebut.

Selain merepotkan, membongkar papan gipsum juga akan menimbulkan debu dan akan sulit rapi seperti semula jika dipasang kembali.

Solusi untuk mencegah masalah tersebut adalah dengan cara membuat manhole plafon dari awal saat pemasangan plafon gipsum.

Apa itu manhole plafon? Manhole adalah bagian plafon yang bisa dibuka tutup untuk akses orang melakukan perawatan atau perbaikan instalasi di atas plafon.

Manhole plafon ada yang dibuat sendiri secara langsung oleh tukang di lapangan ada juga yang diproduksi pabrikan,

Salah satu produk manhole plafon dari pabrikan papan gipsum adalah Jayaaccess dari Jayaboard.

Keunggulan menggunakan manhole plafon Jaya access antara lain adalah : 

  1. Desain yang rapih dan praktis.
  2. Ukuran yang lebih presisi.
  3. Mudah dan cepat pemasangannya.
  4. Dapat di aplikasikan pada konstruksi kayu dan metal stud.

Ukuran yang tersedia untuk manhole plafon Jaya Access ada 2 yaitu ukuran 60x60 cm dan ukuran 45x45 cm yang bisa dipilih sesuai dengan kebutuhan. 

Saat ini harga untuk 1 unit manhole Jayaaccess sekitar Rp. 350.000,- dari salah satu toko online distributornya belum termasuk upah pemasangannya.

Untuk proses pemasangan Jaya Access dapat dilakukan tahapan sebagai berikut :

  1. Pertama ukur dan tandai lokasi pemasangan manhole.
  2. Potong papan gipsum untuk membuat lubang sesuai ukuran manhole.
  3. Pasang tambahan perkuatan rangka di sekeliling bingkai jika diperlukan
  4. Pasang bingkai Jayaaccess dengan sekrup.
  5. Lakukan pengomponan dan perapihan di sekeliling bingkai Jayaaccess.
  6. Pasang penutup manhole Jayaaccess dengan meletakkan pada bingkainya dari arah atas. 

Demikian sediit ulasan rumahmaterial.com tentang manhole plafon Jaya Access, semoga bermanfaat...!

Posting Komentar untuk " Mengenal Manhole Plafon Jayaaccess"