Dinding Pasangan Bata Atau Panel Fasade Beton Precast? Pilih Mana?
Rumahmaterial.com - Beberapa saat lalu ada pertanyaan dari salah satu rekan kami, “Untuk dinding luar atau fasade bangunan bertingkat lebih baik mana menggunakan pasangan bata finish plester aci atau menggunakan dinding panel fasade beton precast? ”
Untuk pasangan bata di sini maksudnya adalah pasangan bata merah atau bata ringan yang membutuhkan finishing plester aci ya.
Untuk menjawab pertanyaan tersebut kita harus lihat dulu jenis bangunan, ukuran bangunan, dan jumlah lantainya, serta waktu pelaksanaan proyek tersebut.
Jika ukuran bangunan tidak terlalu besar, dan jumlah lantainya juga tidak banyak maka menggunakan pasangan dinding bata akan lebih baik dan secara biaya akan lebih ekonomis.
Mengapa demikian?
Beton precast akan diproduksi sesuai dengan gambar rencana dan desain modul masing-masing bangunan. Untuk itu dari pihak produsen panel fasade beton precast akan membuat cetakan atau molding untuk memproduksinya.
Jika volumenya sedikit tentunya komposisi komponen biaya untuk membuat cetakan atau molding fasade beton precast akan menjadi besar.
Selain itu seperti kita ketahui dinding precast beton cukup berat dan umtuk pemasangan nya harus menggunakan alat bantu angkat misalnya mobile crane.
Jika volumenya sedikit maka biaya pemasangannya akan jadi mahal.
Lain halnya jika jumlah lantainya banyak, ukuran bangunan yang besar, apalagi desain nya tipikal maka akan lebih baik jika menggunakan dinding panel fasade beton precast.
Panel fasade beton precast dibuat dengan ukuran sesuai dengan pesanan.
Umumnya menggunakan mutu beton K-350 dan tersedia dalam ketebalan 8 cm, 10, cm, 12 cm, dan 15 cm dengan permukaan luar expose beton. Untuk penulangan beton nya akan dilakukan perhitungan struktur menyesuaikan dengan dimensi panelnya.
Simak juga artikel Panel Beton Precast Untuk Façade Bangunan.
Coba bayangkan jika ada proyek apartemen yang memiliki ketinggian puluhan lantai menggunakan pasangan bata untuk dinding luar atau fasadenya.
Pertama pasti waktu pelaksanaan pekerjaannya akan sangat lama, dan sangat sulit untuk melakukan pekerjaan finish plester aci pada sisi luarnya karena faktor ketinggian.
Untuk hasil pekerjaan finishing plester aci pada ketinggian di sisi luar biasanya cenderung akan tidak rapi dan bergelombang.
Bagaimana dari sisi biaya? Kalau dilihat dari sisi biaya per m2, harga panel fasade beton precast terpasang lebih mahal jika dibandingkan dengan harga pasangan dinding bata ditambah finish plester aci dua sisi.
Bahkan biaya pekerjaan dinding dari panel fasade beton precast bisa sampai lebih dari dua kali lipat biaya pekerjaan fasade pasangan dinding bata ditambah finish plester aci dua sisi.
Tetapi kita harus melihat secara keseluruhan proyek tersebut.
Jika dinding fasade menggunakan material panel fasade beton precast secara biaya per m2 lebih mahal tetapi pelaksanaannya lebih cepat dan hasilnya lebih rapi tentunya juga akan mempengaruhi biaya proyek secara keseluruhan.
Posting Komentar untuk "Dinding Pasangan Bata Atau Panel Fasade Beton Precast? Pilih Mana?"